PC IPM Simokerto melaksanakan Pelantikan dan Rakercab Tahun 2023-2025 pada hari minggu (4/8/2024) di Aula Buya Hamka. Memiliki tema navigasi pimpinan berlandaskan friendship dan orientasi kognitif guna simokerto berjaya, PC IPM kini diketuai oleh Indra Andika Saputra yang merupakan Lulusan SMK Muhammadiyah 1 Surabaya Tahun Ajaran 2023-2024.
Menjadi pemimpin tentulah banyak tantangan yang kelak akan dihadapi, sebagai Ketua PC IPM, Indra menyampaikan akan melakukan kolaborasi untuk menjalin silaturahmi dan memperbanyak relasi. “pastinya kolaborasi, karna dengan kolaborasi kita dapat menjalin silaturahmi dan menambah relasi”, ucapnya.

Indra menyampaikan pesan untuk teman-tamannya yang masih berproses di SMK Mudisa supaya tetap semangat dan optimis. “pesan saya untuk temen temen yang sekarang masi berproses di smk mudisa agar tetap semangat, jangan mudah pesimis akan sesuatu”, ucapnya. Ia juga menambahkan agar teman-teman memanfaatkan kesempatan belajar dan berproses di SMK Mudisa dengan sebaik-baiknya.
“Ambil semua ilmu yang bisa kalian petik, karena kalau temen temen mendalami saya yakin pasti akan ada hasil, mungkin tidak sekarang tapi dimasa mendatang itu adalah hal yang mutlak”, tambahnya. (Ris)

